Jenis Warna Lovebird Pasjo (Pastel Ijo) dan Harganya

Jenis burung lovebird yang satu ini yaitu pastel ijo atau banyak orang yang menyingkat dengan kata (pasjo). Pastel ijo salah satu burung lovebird yang mempunyai berapa kombinasi warna, berbicara tentang hewan yang satu ini tidak ada bosan-bosanya untuk tetap mencari tahu, karena burung ini memang menarik banyak perhatian orang-orang dan banyak orang menjadikan sumber penghasilan dari jenis burung yang satu ini, tidak heran lagi jika para pecinta burung banyak yang memelihara burung lovebird.

Lovebird pastel ijo juga mempunyai kicauan yang berkualitas sehingga banyak digemari oleh para pecinta burung, karena burung yang sudah bisa berkicau panjang akan di ikutkan lomba dan akan menjadi juaranya. Disini kami akan memberikan ulasan cara mengetahui warna lovebird pastel ijo, pasjo memiliki dua jenis yaitu ada pastel ijo bersih dan ada juga pastel ijo kotor. Tapi jangan bingung kami akan menjelaskan secara detail tentang ciri-ciri burung tersebut.

Pastel ijo bersih

pastel ijo bersih

Warna lovebird pasjo bersih tidak jauh beda dengan warna lovebird kotor, hanya pada lovebird pasjo pada bagian badannya memiliki warna hijau bersih kekuningan dan bagian paruhnya berwarna merah. Pasjo bersih memiliki harga yang lebih mahal dari pada harga lovebird pastel ijo kotor.

Pastel ijo kotor

pastel ijo kotor

Jenis pastel ijo kotor yang satunya ini tidak jauh beda juga dengan pastel ijo bersih, adapun burung lovebird ini mempunyai warna hijau kotor pada daerah badanya dan warna merah pada bagian paruhnya, warna itulah yang menjadi perbedaan dari pasjo kotor dan pasjo bersih. Untuk harga kedua lovebird tersebut akan lebih murah lovebird pastel ijo yang kotor.

Harga lovebird  pastel ijo

pasjo

Membicarakan tentang harga burung yang mempunyai paruh dan warna bagus ini sudah tidak asing lagi untuk di perbincangkan, karena burung lovebird mempunyai harga yang cukup tinggi dibandingkan jenis burung lainnya, dan disini GemarBurung.com akan memberikan informasi harga burung lovebird pastel ijo sesuai harga pasaran, harga lovebird pastel ijo bersih mempunyai harga sekitaran Rp.300.000-350.000. Sedangkan harga lovebird pastel ijo kotor mempunyai harga Rp.250.000-300.000, disarankan kepada para pecinta burung agar selalu mengetahui tentang perubahan terhadap harga burung lovebird, karena harga diatas sewaktu-waktu akan berubah sesuai harga pasaran.

You May Also Like